Tuesday, April 30, 2013

Cara Memakai Jilbab Chiffon Shawl

Cara Memakai Jilbab. Chiffon shawl salah satu pilihan jilbab agar tampil trendy, bahannya yang ringan dan jatuh memudahkan kita untuk mengkreasikannya dengan berbagai gaya. Bahan jilbab yang polos ini bisa di padukan dengan baju yang bermotif, pastikan dengan warna yang serasi. Hijaberfashion kali ini akan berbagi cara memakai jilbab chiffon yang di ambil dari salah satu blog hijaber karintautami.blogspot.com. Mari disimak cara memakai jilbab berikut ini:




  1. Gunakan Inner ninja yang senada dengan busana atau jilbab yang dikenaka.Pasang jilbab dengan satu sisi lebih pendek dan sisi lainnya lebih panjang
  2. Pasang pentul dekat telinga dibagian sisi yang panjang agar jilbab terpasang rapi.
  3. Tarik sisi yang panjang kedepan kebagian sisi yang pendek seperti pada gambar
  4. Putar kembali sisi yang panjang kebelakang melewati sisi yang pendek sehingga sisi pendek berada didalam lilitan sisi yang panjang.
  5. Tari kedepan sisi panjang sehinggga menutupi dada
  6. Beri pentul agar jilbab tidak jatuh  dan terlihat rapi. Ok ladies.......siap tampil cantik!
Selamat mencoba cara memakai jilbab chiffon shawl

No comments:

Post a Comment